Keluarga penerima manfaat (KPM) di Desa Sikampuh kembali menerima bantuan sosial dari Pemerintah Pusat. Yakni, berupa bantuan langsung tunai bahan bakar minyak (BLT BBM) tahap 2, bantuan pangan non tunai (BPNT) dan program keluarga harapan

Jum’at (25/ 11/ 2022) bertempat dibalai Desa Sikampuh telah dilakukan penyaluran dana bantuan sosial sebanyak 859 KPM yang dimulai pada jam 08:00 WIB, penyalurannya sendiri dilakukan oleh pihak Kantor Pos dibantu Perangkat Desa beserta pendamping PKH.    

Besarnya bantuan sendiri bervariasi tiap KPM tidak sama, ini terjadi karena tidak semua KPM menerima 3 item sekaligus yakni (BLT BBM, Sembako  dan PKH) inilah penyebabnya sehingga besar nominal yang diterima tiap KPM tidak sama.

Besaran bantuan terdiri dari pendidikan mencakup SD senilai Rp 225 ribu, SMP Rp 375 ribu, dan SMA Rp 500 ribu.

Selanjutnya, kesehatan mencakup ibu hamil Rp 750 ribu dan usia dini Rp 750 ribu, kesejahteraan sosial mencakup disabilitas Rp 600 ribu dan lansia Rp 600 ribu.

Kemudian Program Sembako masing-masing KPM menerima Rp 600 ribu dan BLT BBM Rp 300 ribu.

Bagikan Berita